Istri Tewas Kecelakaan, Bukannya Nangis Suami Ini Justru Lakukan Hal Di Luar Dugaan
2 min read
Setiap pasangan suami istri tentu ingin selalu hidup bersama sampai umur memisahkan mereka. Jika salah satu di antara mereka ‘pergi’ lebih dulu, tentu rasanya akan sangat menyakitkan. Perasaan sedih dan duka pasti akan selalu menyelimuti. Namun, berbeda dengan apa yang dirasakan oleh sosok pria dalam kisah berikut.
Diceritakan. Tak pernah terpikir dalam benak Rahman (nama samaran) kalau hari itu ia akan mengalami hal memilukan. Hari itu ia harus kehilangan istrinya karena mengalami kecelakaan di jalan.
Saat mengetahui istrinya sudah meninggal, Rahman langsung menutupi mayat istrinya agar tidak ada yang melihat auratnya. Bahkan selama menunggu mobil jenazah datang, Rahman selalu berzikir di samping jenazah istrinya.
Ia tetap setia menunggu di samping jasad istrinya dan tetap tenang meski cuaca cukup panas saat itu.
Rahman nampak begitu tabah menerima kenyataan pahit tersebut. Bukan hanya itu, ia bahkan membersihkan bekas-bekas ceceran darah istrinya di jalan karena hal itu tidak pantas untuk dilihat banyak orang. Apalagi bagi keluarga, hanya akan meninggalkan trauma yang mendalam.
Pasangan ini sudah dikarunia seorang putra berusia 6 bulan yang sedang lucu-lucunya. Namun, Rahman tidak mau larut dalam kesedihan apalagi sampai menyalahkan orang lain atas kejadian yang merenggut nyawa istrinya tersebut Ia yakin kalau peristiwa itu sudah merupakan takdir Allah SWT.
Nah, bagaimana menurut sahabat semua? Bila ada pendapat atau masukan silakan tulis di kolom komentar ya. Jangan lupa berikan like & share juga. Terima kasih.